Ini Tempat Kursus Barista, Belajar Meracik Kopi Untuk Bisnis Coffe Shop.

Kumpulan Tempat kursus Barista– Kopi yang mana banyak digemari oleh para insan diseluruh dunia. Karena citarasa nikmat dan wanginya selalu menggoda. Namun sayangnya, seiring meningkatnya daya minat kopi tidak diimbangi dengan tenaga barista yang menjadi profesi penting. Hal ini memberi peluang kerja sebagai barista yang cukup menjanjikan.

Salah satu caranya yakni dengan mengikuti pelatihan instensif, dapat mengarahkan para peserta pelatihan untuk menguasai dasar-dasar pengetahuan tentang kopi   seperti sejarah perkembangan kopi, konsultasi bisnis kedai kopi, dan lain-lain.

Tempat kursus barista ini tidak hanya diperuntukkan bagi orang yang ingin jadi barista. Namun juga bagi orang yang ingin memperdalam pengetahuan tentang kopi. bahkan untuk biayanyapun setiap sekolah barista memberikan tarif yang berbeda, mulai dari yang mahal hingga yang murah, namun sesuai dengan

GoUKM Training Center

Alamat Jakarta :

Gedung Wiratech

Jl. Gunung Sahari No 76, Gunung Sahari Utara, Sawah Besar, Jakarta Pusat

Kontak : 081388319900 | 081220600100 |081310009410 | 085280207171

Info Kursus: https://goukm.id/workshop-barista-di-jakarta/

GoUKM mengadakan pelatihan barista, bagi Anda yang tertarik untuk mempelajari  mengenai kopi baik dari ingin belajar teknik menyeduh kopi hingga menjalani usaha coffee shop. Tempat pelatihan barista ini akan memperkanalkan dan mengajarkan semua wawasan mengenai bisnis kedai kopi bersama pelatih yang sudah lama terjun didunia bisnis ini .

Materi yang dibagikan juga tak tanggung-tanggung mulai dari manual brew, espresso based, dan chappuchino based.  Teknik manual brew sendiri meliputi V60, Mokapot, Syphon, Aeropress , Wave Dripper, Vietnam Drip, Lily Drip, Fellow Prismo, Manual Espresso with Rokpresso. Soal biaya pelatihan, GoUKM merupakan tempat pelatihan barista ini memberikan tarif terjangkau yakni Rp.750.000,- Pendaftarannya sendiripun bisa via form online atau mengubungi kolom kontak whatsapp.

Selain dari pelatihan barista, goUKM juga merupakan  tempat pelatihan kewirausahaan dengan mengadakan berbagai macam program. Program pelatihan yang diadakan seperti program hard skill dan soft skill.Kategori program hard skill ada 2, yakni kuliner dan non kuliner. program kuliner seperti layanan bimtek dan diklat membuat bakso, mie ayam, roti, frozen food, ice cream, dan lainnya.

Rumah Kopi Indonesia

Usaha Butuh skill, kerja juga butuh skill. Untuk saat ini kopi mencuat dikalangan masyarakat, sehingga barista-barista professional juga dibutuhkan. Namun kendalanya adalah tak banyak yang mampu menjadi barista professional, sehingga rumah kopi Indonesia ada untuk mencetak barista-barista handal.

Rumah kopi Indonesia, mengadakan sekolah barista dan juga mengadakan kursus barista. keunggulan sekolah barista di rumah kopi Indonesia diantaranya materi sesuai SKKNI, 70% praktek sisanya teori, on the job training, info kerja luar negeri, setelah lulus langsung kerja, program study 1 tahun, tenaga pengajar berpengalaman.

Keunggulan kursus barista di rumah kopi Indonesia yakni kursus singkat 3-4 hari, materi set up, konsep, produk, praktek, simulai manajemen café, keuangan hingga analisa resiko. selain itu keunggulan lainnya ada;lah bersertifikat Bahasa inggris, dilengkapi dengan soft copy dan video, full praktek, dan simulasi, gratis magang di café rumah kopi Indonesia,  dll.

biaya kursusnya bervariasi sesuai paket yang dipilih.  paket kursus café dengan biaya 5 juta, paket kursus coffee shop biayanya 7 juta, paket kursus kedai kopi biaya 5 juta.

Esperto Barista Course

Masih area Jakarta, tempat pelatihan barista esperto barista course termasuk dalah satu kursus kopi  yang memberikan materi lengkap. Berbagai jenis kelas disediakan dalam bentuk paket, yaitu, kelas 1 hari, 2 hari dan 4 hari.

Materi yang diajarkan mulai dari teknik dasar membuat kopi  hingga belajar lattee art. Biaya yang dikenakan juga sesuai dengan paket yang diberikan.Misal, paket 1 hari biaya Rp. 2,5 juta, paket 2 hari dan 4 hari dikenakan biaya Rp.6 juta.

 IPB (Institute pertanian Bogor)

Institute Pertanian Bogor (IPB) membuka sekolah kopi yag siap melahirkan barista-barista muda professional. IPB bekerjasama dengan rumah kopi yang juga dikembangklan oleh alumni IPB bersama Tejo Pramono.

IPB memiliki keilmuan dasar terkait pengembangan kopi, sehingga ini lebih memudahkan para siswa untuk menguasi ilmu perkopian. Biaya yang dikenakan untuk sekolah barista di IPB ini juga sebanding dengan ilmu yang diberikannya, yakni Rp.25 juta per orang.

Fulcaff Café

Fullcafff café merupakan kedai kopi yang juga mengadakan pelatihan barista, tempat pelatihan barista. Coffee shop yang satu ini beralamatkan di Depok. Tempat pelatihan barista fulcaff café ini megajarkan  teknik pembuatan kopi mulai dari grinder, brewing, hinggaa meraciknya menjadi sajian minuman kopi. Selain itu, fulcaff café menjadi tempat terbaik untuk sharing bagaimana cara terbaik untuk membuat menu ice blend  dan lain sebagainya.

Pun dengan biaya yang dikenakan oleh tempat pelatihan barista ini sesuai dengan kelas yang diikuti. Fulcaff café mengadakan dua kelas, yakni kelas kelompok 4 hari biaya Rp.6 juta, dan kelas private durasi 4 hari untuk  setiap orang biayanya Rp.8 juta.

Anomali Coffee

Anomali coffee merupakan tempat pelatihan barista yang berlokasi di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan ini cukup dikenali oleh para pecinta kopi. Banyak jejeren kopi yang terpajang rapi didalam rak coffee shop ini. Selain dari kedai kopi, Tempat pelatihan barista ini juga membuka kelas barista untuk para penikmat kopi yang ingin belajar mengenai kopi baik dari pengetahuan hingga keterampilan.

Anomali coffe menetapkan tarif yang berbeda-beda berdasarkan kali pertemuan yang diikuti oleh para peserta pelatihan. Yakni 2-3 kali pertemuan biayanya Rp.1,5 juta sampai dengan Rp.3 juta. Materi yang diajarkan basic espresso, advanced espresso, lattee art, manual brewing dan coffee cupping bisa dipilih oleh peserta. Gimana? termasuk terjangkau bukan sekolah barista anomali coffee?

MayIBeck Barista Academy

Untuk wilayah Sulawesi Selatan, tersedia tempat pelatihan barista, yang terseedia untuk semua kalangan yang ingin mengenal kopi  lebih dalam, dan tak hanya sekedar menikmatinya saja.  Sekolah Barista disini megajarkan mulai dari proses penyangraian (roasting) hingga menjadi kopi siap diseduh. Selain itu dipaparkan juga kopi lokal dengan kualitas terbaik.

Tempat pelatihan barista mayIbeck memiliki level yang telah ditentukan untuk dipelajari, yakni level pertama (pengenalan kopi), level ke 2 (pengenalan espresso), level ke 3 (teknik milk streaming), level ke 4 (basic product dan pengenalan resep kopi), dan level ke 5 ( pengenalan bisnis coffee shop).

Caswell’s Coffee Lab

Tempat pelatihan barista caswell’s coffee lab merupakan salah satu tempat pelatihan barista atau sekolah barista yang terakreditasi sebagai Specialty Coffee association Of America (SCAA) campus. Caswell Coffee Lab berhasil mengantongi lisensi untuk menyelenggarakan dua program, yakni SCAA Pathway program dan sertifikasi Q grader yang dirancang oleh Coffee Quality  Institute  (CQI).

SCAA ini program ini disusun untuk memberikan platform pelatihan dan informasi teripdate mengenai kopi. Selain itu, untuk memberikan pengalaman langsung kepada peserta pelatihan barista  serta juga memberikan koneksi industri bisnis kopi yang lebih mudah untuk dijangkau.

Pathway program, merupakan program  dengan memaparkan materi yang meliputi barista, roaster, pembelian kopi, dan pengujian kopi. Para peserta belajar mencicipi citarasanya dan mengevaluasi kopi berdasarkan penilaian yang dilirik dari komponen rasa, aroma, kadar asam, rasa manis, body dan after taste. dan biaya pelatihannya sendiri Caswell’s coffee lab menetapkan tarif 4-5 juta.

Alamat sekolah barista Caswll’s Coffee Lab di Jl. Ampera Raya no 9, Cilandak Timur, Pasar Minggu, Jakarta Selatan

A Bunch Of Caffein Dealers (ABCD)

ABCD merupaka tempat pelatihan barista yang pemiliknya adalah hendy kurniawan pernah menjadi juri kejuaraan barista dunia. Bahkan beliau sudah mendapatkan sertifikat  trainer dan konsultasi ASEAN. Hal ini sudah mendapatkan pengakuan dari dunia akan keahliannya.

Tempat pelatihan barista ABCD ini membuka kelas manual brewing class ataupun cupping class, dengan tarif 1 juta rupiah saja. Wah lumayan terjangkau ya? Bagi Anda yang tertarik dengan sekolah barista ABCD bisa langsung kunjungi alamatnya di Jl. RP. Soeroso No.22, RT.9/RW.5, Cikini, Menteng, Kota Jakarta Pusat, 10330

Universitas Del Caffee Indonesia

Akademi khusus yang telah tersertifikasi  Italia. Universitas ini dikususkan untuk untuk pebisnis food and beverage, jasa pelatihan bagi peserta yang ingin sertifikasi Italia. Universitas ini telah dibuka beberapa cabang dibeberapa negara yakni di San Paolo, Bangalore, Shanghai, Seoul, Cairo, Rotterdam, paris, Munich, Opatija,London, New York, Istanbul, New Mexico, Kuala Lumpur, Johannesburg, Praha, Athena, dan juga  Jakarta.

Alamat universita del Caffee Indonesia di Jl. Berbek Industri V no.9 Sidoarjo 61256 | Jl. Taman Giri No. 5, Br. Mumbul, Nusa Dua 80363, Bali | Jl. Ring Road Utara No.60,Nanggulan RT 11/RW 18 Maguwoharjo, Depok, Sleman, Yogyakarta 55282

5758 Coffee Lab

Para calon barista berdomisili Bandung, bisa kunjungi 5758 coffee lab. Materi pembelajaran yang diajarkan mengenai kopi hingga tuntas di tempat pelatihan barista ini. Yang mana tenaga pengajarnya telah memiliki sertifikat Q grader dari Specialty Coffee Association Of America, yakni Adi W Taroepratjeka, tentunya semua tentang kopi dibahas semua seluk beluknya oleh beliau.

Tempat pelatihan barista 5758 coffee lab juga memberikan tarif yang sangat terjangkau untuk kelas singkatnya yakni Rp.750.000 dan ada juga yang hingga puluhan juta untuk kelas-kelas yang lebih tinggi. Mau coba? Yuk kunjungi sekolah barsta 5758 coffee lab di Rusa Pinus Raya E1-D, Jl. Pinus Raya Bar. Jl. Pd. Hijau Indah No.Komplek, Gegerkalong, Sukasari, West Java 40153

East Indische

tempat pelatihan barista yang satu ini mengupas tuntas mengenai kopi. Yang mana menjadi pilihan kebun kopinya adalah kopi Malabar sigarautang.  Tempat pelatihan barista ini mengadakan pelatihan barista semenjak tahun 2016 lalu. Menunggu panen kebun kopinya, tempat pelatihan barista east indische menimbun Malabar natural, Aceh, Bali, Flores, dan Toraja.

Semua kopi untuk pelatihan diambil langsung dari petaninya. Bagi Anda yang tertarik untuk latihan barista di tempat pelatihan barista east indische , silahkan kunjungi langsung di Jl. tangkuban Perahu no.69, Ciburial, lembang, Bandung, Jawa Barat 40391

Jakarta Coffee House

Tempat pelatihan barista yang berpengalaman dibisnis coffee shop? Jakarta coffee house merupakan solusinya. Jakarta coffee house merupakan tempat pelatihan barista yang sudah berpegalaman dibisnis coffee shop selama 11 tahun.

Tenaga pengajar sekolah barista ini adalah pemiliknya langsung, Borie namanya. Beliau terjun langsung untuk memberikan ilmu-ilmu perkopian kepada kliennya. Untuk perusahaan atau suatu instansi, tempat pelatihan barista ini mengadakan pelatihan secara berkelompok, yakni 5-8 orang dengan durasi waktunya 12 hari. Begitupun dengan tarifnya yakni 6-7 juta perorang dalam grup.

Bagi Anda yang ingin menjadi barista handal, mulailah bersama dengan pecinta kopi dan berdiskusi dengan para barista. Yang paling pentimg adalah komitmen untuk berlatih meracik kopi sendiri.